Tingkat Penyingkapan Komunikasi

Menurut Powell terdapat tingkat kedalaman dalam komunikasi antara orang – orang, dalam hubungan kerja yang produktif pada suatu organisasi memiliki beberapa tingkatan kedalaman yang menentukan efektif dan baik nya suatu komunikasi. Maka komunikasi terdiri dari bebera tingkat :

a. Tingkat 1 ; komunikasi paling dasar atau komunikasi dangkal, yaitu kegiatan rutinitas atau ritual, pada tingkat ini tidak menghasilkan kedalaman yang berarti dalam suatu komunikasi.

b. Tingkat 2 ; komunikasi yang melibatkan percakapan informasi umum, tidak ada risiko, bersifat tidak rahasia dan mengancam seseorang, pada tingkat ini hanya terdapat sedikit kedalam dalam komunikasi.

c. Tingkat 3 ; komunikasi yang melibatkan penyingkapan opini, kepercayaan dan nilai, terdapat risiko, pada tingkat ini terdapat kedalaman dalam komunikasi, adanya tingkat kepercayaan diri dan awal dari hubungan yang mengarah pada suatu persahabatan.

Dalam lingkungan bisnis tingkat kepercayaan sangat dibutuhkan pada tingkat karyawan dan penyelia dalam mengembangkan dinamika kerja.

d. Tingkat 4 ; komunikasi yang melibatkan pembagian perasaan pada orang lain, dengan mempertimbangkan kebutuhan antarpersona seperti afeksi, maka pembagian perasaan bukan sebagai ancaman

e. Tingkat 5 ; menurut Powell sebagai komunikasi puncak atau komunikasi intim, komunikasi ini merupakan cadangan yang dapat digunakan pada keadaan khusus, yaitu komunikasi berbagi perasaan dengan orang lain secara akrab berbagai topic pembicaraan.

Dalam kontek lingkungan bisnis, komunikasi tingkat 5 ini jarang ditemukan dalam lingkungan bisnis, disebabkan terdapat unsur privasi dan pribadi.

Maka jika melihat dari pembagian tingkatan komunikasi dapat digambarkan tingkat komunikasi dengan fungsi – fungsinya :

Tingkatan

Fungsi

1. Komunikasi rutin

Menjawab/menegaskan orang lain

2. Percakapan fakta

Memberikan informasi

3. Pembukaan opini, kepercayaan dan nilai

Memperlihatkan kepercayaan

4. Berbagi perasaan

Ikatan pribadi

5. Keintiman

Penyingkapan penuh

Sumber : Dan B. curtis

Tabel 3.1

Tingkatan komunikasi dan fungsinya

Komentar

Postingan Populer